Untukmu

At 30th Nov’ 08

Untuk lelaki dambaan;
Aku sangat mencintaimu
Oh bukan, mengagumimu

Ya, mengagumimu
Hanya mengagumimu
Itu saja
Maka jangan kau paksa aku lagi
Untuk mengatakannya
Kata itu
Yang itu
Tentang cinta padamu
Aku tak ingin ditertawakan Tuhan
Gara-gara mencintaimu
Ma’af, ralat
Aku tak ingin diejek Tuhan
Walau hanya dengan ketawaNya
Yang sakit adalah aku
Bukan kamu
Yang parah adalah hatiku
Bukan hatimu
Aku masih takut
Membongkar kalbu
Aku tak ingin ditemukan tanpa wangi
Sudahlah jangan memaksaku
Aku keropos

Komentar

Postingan Populer

GALERI

GALERI