Only YOU

Bahagiaku ada saat kau panggil aku sayang..
Riangku terukir ketika kau sebut aku kekasihmu..
Ah, terlalu sempit hati ini untuk mengikhlaskan kepergianmu kelak.

Semua yang ada padamu menjadi tumpuanku saat kuterjatuh. Aku tak pernah bisa untuk berdiri sendiri tanpa siapa pun di sisiku. Selalu saja kau buat aku tersenyum dengan lelucon-lelucon yang kau cipta untuk menggodaku agar tak ada lagi air mataku.

Kamu saja yang ada di hidupku saat ini, mendekapku.. Sebuah romansa cinta yang kutahu tak akan abadi

Bilakah nanti air mataku terus saja jatuh tanpa ampun, itu pertanda kamu telah pergi untuk selamanya dari skenario hidupku. Lalu, tak ada lagi yang mampu merayuku seperti kamu merayuku.. Tak ada lagi yang mampu menenangkanku seperti yang kamu biasa lakukan terhadapku..
Karena hanya kamu yang sanggup mencintaiku setulus hatimu, seumur hidupmu..

Komentar

Postingan Populer

GALERI

GALERI